Tag Archive | pemberitahuan

Peluang: dibayar dan dikuliahkan keluar negeri hanya untuk ngeblog!

Sejak menyadari bahwa semua klaim agama tentang akhirat itu sama saja kebenarannya, saya jadi malas menulis. Bukan hanya kehilangan bahan kontroversi,  perang suci antara orang-orang yamg memperjuangkan keyakinannya (akan apa yang diyakininya bakal terjadi dalam alam setelah kematian) juga tidak menarik lagi.

Buat saya sekarang, terserah saja meyakini apapun, sekonyol dan segila apapun, asal tidak dipaksakan, saya tak lagi merasa terganggu. Sebenarnya dari dulu juga begitu, tapi dulu saya masih suka jahil dengan mengkritisi keyakinan-keyakinan yang tampak konyol. Sekarang saya bisa menghormati semuanya, karena mereka semua, kita semua, sama saja benarnya.

Blog ini pun kehilangan bahan bakar… hehe.. hingga suatu ketika saya membaca tulisan Mbelgedez tentang kelamin yang katanya tidak sama dengan tuhan.

Saya memahami tulisan itu sebagai kampanye terselubung, anjuran agar kita tidak pusing meributkan hal-hal yang cuma ada dalam pikiran. Maksud saya, hal-hal seperti keselamatan di akhirat itu dan cara-cara untuk mendapatkannya tak usahlah diributkan. Wong semua klaim juga sama aja kebenarannya. Juga tak usah usil dan menghakimi apa yang diyakini orang lain.

Trus dimana peluangnya???

Baca Selengkapnya..

guhpraset.wordpress.com Reloaded

Ternyata semua ada harganya. Termasuk untuk mendapatkan kebebasan.

Untuk ngeblog bebas ternyata harus mbayar. Harus berkorban uang, waktu, dan kenyamanan. Harus mau repot memperpanjang yang segala sesuatu yang ternyata kurang panjang. Dan saya tidak tertarik melakukannya. Mungkin belum.

Saya batalkan rencana mulia untuk membuat blog yang lebih dewasa dengan domain co.cc.

Lagipula, sejak adanya blog itu saya malah jadi sibuk dengan otak-atik plugin maupun theme. Sibuk bersolek sampai semakin malas menulis. Lebih baik sementara ini kembali ke pelukan wordpress.com saja.

Untuk itu, rasanya perlu beres-beres sedikit…

  • Merapikan tags…. sudah.
  • Merapikan kategori…. masih bingung antara tags dan kategori.
  • Perlu merapikan hati kata Kimi. Bah, apa pula hubungannya.
  • Mengganti beberapa profil di FB, Plurk, Twitter dll yang susah payah saya arahkan ke co.cc.. sudah.
  • Profil wordpress.com hampir lupa… sudah.
  • Trus?

Anu, ceritanya saya bikin blog baru

Luna, sini kamu!! Yang di blogroll ini temen kamu? *sambil nunjuk-nunjuk LCD sampai layarnya mblesek berubah warna*

Iya, Mah. Emang kenapa?

Mama tidak suka tulisan-tulisannya, dia itu orang ga bener!! Mama tidak suka kamu berhubungan dengan dia!

Lho, emang kenapa Mah??

POKOKNYA MAMA GA SUKA!!! Sekarang kamu hapus dia dari blogroll kamu, dan jangan pernah berhubungan lagi sama dia!!

Tapi Mah, itu kan cum…

POKOKNYA !@%#^$&#!!! !!@#!!!! HYAAA!!!

Baiklah, Mah… Luna dengar dan Luna taat *menghapus seseorang dari blogrollnya*

Satu lagi, yang ini lebih religius.

Konon, seorang yang mengaku diutus oleh Tuhan pernah menyatakan, kurang lebih seperti berikut…

Diriku yang ngganteng ini punya dua karung pemikiran. Karung pertama kubagikan kepada umum, sedangkan karung kedua kusimpan sendiri. Andai kubagikan pun hanya pada orang-orang terpilih yang siap untuk menyimaknya. Dirimu tahu kenapa? Karena jika semuanya daku ungkapkan, banyak orang akan muarah, memuaki-muaki dan mungkin berebut  membunuhku berkali-kali.

Lantas, apa hubungannya?

Saya juga tidak yakin apakah ada hubungannya… he he. Itu intro saja sebelum menyampaikan bahwa saya punya blog baru di luar wordpress.com.

Alamatnya adalah: guhpraset.co.cc

Disitu saya akan tuliskan pikiran, contekan, mimpi, hayalan dan hal-hal yang lebih sopan. Yang lebih sesuai dengan norma masyarakat dan tidak mengusik siapapun, terutama mereka yang jiwa dan keyakinannya sudah tua, kolot dan mapan.

Blog tersebut akan menjadi blog utama saya. Blog yang bisa saya pamerkan alamatnya tanpa rasa khawatir, bahkan kepada teman-teman baru yang berjidat legam dan paling ahli surga sekalipun.

Blog yang di wordpress.com ini ada kemungkinan akan semakin telantar. Andaipun ada update, mungkin isinya hanya hal-hal yang tak berani saya katakan sembarangan.

Jadi sekarang, demi kebaikan kita semua, anda boleh memperbarui alamat saya di blogroll dan feed reader anda. Atau menambahkannya jika memang saya belum ada :D

Sebelum dan sesudahnya, saya haturkan terimakasih sangat :)